Binggung negara mana yang harus dikunjungi di negara ASEAN, mungkin Thailand bisa menjadi pilihan tepat buat kamu. Dengan biaya hidup yang gak semahal di Singapura, Negeri Seribu Pagoda ini juga ramah ke pada para penggendong ransel alias backpacker, setelah di cek di internet dengan paketan smartfren memang lebih murah. Ditambah lagi, di sini banyak banget tempat-tempat wisata yang bisa kamu kunjungi tanpa perlu merogoh kocek.
Sebelum berlibur ke Thailand lebih baik kamu mencari tahu dulu, tempat wisata mana saja yang patut kamu kunjungi. Biasanya Bangkoklah yang pertama akan kamu jelajahi. Sebagai ibukota, Bangkok juga menjadi gerbang pariwisata Negeri Gajah Putih ini. Nah, inilah tempat-tempat wisata gratis di ibukota Thailand!
Khao San Road
Kalau kamu adalah seorang backpacker yang traveling ke Bangkok dengan bujet terbatas, Khao San Road bisa menjadi tempat pertama yang akan kamu kunjungi. Ruas jalan ini dipenuhi bar, guesthouse, hostel, hotel murah, penyedia jasa tur, toko kelontong, serta penjaja street food. Apa-apa murah di sini.
Taman Kota Suan Rot Fai
kamu bisa mencari udara segar di Suan Rot Fai, sebuah taman kota yang nyaman banget untuk disinggahi. Kamu akan dimanjakan dengan taman yang tenang sekalian sepedaan atau piknik. Meski di akhir pekan banyak orang yang juga “kabur” kemari, kamu tetap bisa menikmati hijaunya taman ini.
Tak hanya itu, di taman ini juga terdapat Bangkok Butterfly Garden & Insectarium, sebuah taman tertutup yang berisi rubuan kupu-kupu dan serangga yang terbang bebas. Kalau mau melihat aktivitas kupu-kupu secara optimal, datangilah taman ini pagi-pagi.
Bang Krachao
Kalau orang mengira kota besar macam Bangkok gak bisa bersinergi dengan alam, mereka mungkin belum tahu tentang Bang Krachao. Tempat ini adalah sebuah area hijau nan luas yang berada di seberang Sungai Chao Praya dari Klong Toey. Mirip dengan Koh Kret, tempat ini juga dulunya merupakan kawasan relokasi etnis Mon dari Myanmar.
Oase di pusat kota Bangkok ini sebagian besar berupa kebun dan taman. Untuk melindungi tempat ini dari eksploitase, pemerintah setempat melarang mendirikannya bangunan di area ini. Di sinilah kamu bisa menemukan sisi lain kota Bangkok, yaitu oase hijau yang memukau.